Apakah Moms suka beli makanan di luar? Maka berhati-hatilah karena kita tidak bisa memastikan kebersihan dari makanan tersebut. Bila makanan tersebut diolah dan dimasak dengan cara yang tidak bersih maka tentu akan ada banyak bakteri yang dapat menjadi faktor utama munculnya penyakit tipes. Meskipun tipes menjadi penyakit yang umum diderita oleh masyarakat Indonesia dan sudah ada banyak obat penyakit tipes bukan berarti hal ini bisa Moms sepelekan ya. Bila kondisi ini dibiarkan tanpa ada penanganan medis khusus maka justru akan membahayakan kesehatan diri sendiri.
Obat penyakit tipes sebenarnya bisa didapat dari resep dokter atau menggunakan bahan-bahan alami. Keduanya sama-sama mampu untuk mempercepat proses penyembuhan. Beberapa cara yang Moms bisa lakukan di rumah untuk menyembuhkan penyakit tipes diantaranya adalah sebagai berikut.
BACA JUGA: Rekomendasi Makanan Sehat untuk Penderita Tipes Agar Lekas Sembuh
Minum Obat Penyakit Tipes Secara Rutin
Seseorang yang terkena penyakit tipes biasanya akan diberikan resep obat tablet antibiotik sebagai obat gejala tipes awal. Tablet antibiotik harus dikonsumsi sesuai dengan resep dokter, normal anjurannya selama 1 hingga 2 minggu. Meskipun selang beberapa hari kondisi tubuh mulai membaik namun untuk konsumsi obat antibiotik harus diminum sampai habis. Tujuannya adalah agar bakteri penyebab penyakit tipes benar-benar hilang dari tubuh.
Banyak Minum Air Putih
Selain rutin mengkonsumsi obat penyakit tipes, Moms juga harus banyak minum air putih. Pada saat sakit, tubuh akan kekurangan cairan maka diperlukan asupan air putih yang cukup ke dalam tubuh. apalagi pada saat kondisi gejala tipes seperti diare, muntah hingga keluar keringat dingin. Bila Moms minum air putih secara cukup maka cairan yang tadinya terbuang bisa segera tergantikan dan tentu akan terhindar dari resiko dehidrasi.
Istirahat Total
Biarkan tubuh beristirahat total setidaknya selama seminggu. Jangan melakukan aktivitas berat apapun sampai kondisi badan benar-benar pulih. Orang yang menderita penyakit tipes akan merasa lemas sehingga tidak mampu untuk melakukan aktivitas apapun. Ini bisa menjadi cara yang ampuh untuk menyembuhkan penyakit tipes selain dibantu dengan obat penyakit tipes.
BACA JUGA: Moms, Ini Penyebab Kepala Bayi Panas tapi Tidak Demam
Moms juga bisa mengandalkan beberapa jenis buah-buahan yang bisa dijadikan sebagai obat penyakit tipes, diantaranya adalah:
- Buah Pisang
Kandungan serat yang ada pada pisang mampu untuk menyerap cairan di usus yang menjadi salah satu gejala penyakit tipes yaitu diare. Selain itu, kandungan kalium pada pisang juga bisa menjadi pengganti cairan yang hilang akibat demam dan diare. Disarankan untuk mengkonsumsi buah pisang secara rutin selama proses penyembuhan.
- Buah Cranberry
Buah Cranberry juga bisa dijadikan sebagai obat penyakit tipes. Sifat antibakteri pada buah tersebut dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh sehingga proses penyembuhan bisa lebih cepat. Bila tidak ingin dimakan langsung, Moms bisa mengolahnya menjadi satu gelas jus cranberry yang segar.
- Buah Jeruk
Siapa yang tidak suka buah jeruk, pasti Moms juga menyukainya. Buah jeruk memiliki banyak kandungan mineral dan nutrisi yang sangat diperlukan oleh tubuh terutama ketika sakit. Buah berwarna orange segar ini dapat mencegah terjadinya dehidrasi dan juga bisa meningkatkan kekebalan tubuh. Moms bisa mengkonsumsi buah jeruk setiap harinya agar kondisi badan semakin membaik.
Namun perlu Moms ketahui bahwa ada makanan yang menjadi pantangan sakit tipes, diantaranya adalah makanan yang terlalu pedas karena dikhawatirkan akan membuat usus semakin luka akibat infeksi dari bakteri Salmonella Typhi. Makanan berlemak tinggi, junk food, makanan mentah hingga minuman yang mengandung kafein, soda maupun alkohol sebaiknya dihindari.
Selain memperhatikan pantangan sakit tipes tersebut, Moms juga harus selalu menjaga kebersihan badan maupun lingkungan sekitar agar senantiasa terhindar dari penyakit tipes.