Ada banyak manfaat edukasi sambil bermain yang tepat pada anak  usia dini (Paud) adalah hal penting yang perlu mendapat perhatian lebih dari orang tua. Karena pendidikan yang tepat pada anak di usia ini, akan memaksimalkan tumbuh kembang mereka saat dewasa. 

Salah satu cara memaksimalkan perkembangan edukasi anak paud adalah  dengan cara bermain sambil belajar. Meski anak di usia 1 hingga 5 tahun masih akrab dengan dunia bermain dan belum benar- benar berminat dalam mempelajari sesuatu . 

 Pentingnya Edukasi Untuk Perkembangan Otak Anak Paud 

Edukasi anak usia paud

Belajar dan bermain memang dua kegiatan yang berbeda. Namun apa salahnya, jika Moms  menggabungkan kedua hal ini sebagai sarana untuk Moms meningkatkan kemampuan anak balita moms  di berbagai hal. Bahkan tanpa mereka sadari bahwa mereka sedang belajar dan bukannya sedang bermain.

Sehingga,  moms mendapatkan manfaat sekaligus memberi kesenangan pada anak balita moms yang penuh rasa ingin tahu. 

Maka dari itu bermain adalah sarana  edukasi pada anak usia dini yang sangat disarankan banyak ahli. Karena selain menyenangkan . Bermain dengan permainan yang tepat akan membawa dampak yang besar pada perkembangan kecerdasan pada balita Moms. 

Nah Moms,  Berikut 4 Manfaat bermain pada anak usia dini yang perlu moms ketahui.

1. Mengembangkan Kemampuan Sentuh dan Gerak 

Perkembangan syaraf motorik  dari mulai gerak, melihat dan menyentuh sedang berkembang sangat cepat pada usia ini.  Memberi anak permainan yang tepat saat bermain akan memaksimalkan syaraf ini bekerja jauh lebih baik dari sebelumnya. 

Permainan- permainan seperti puzzle, berburu harta karun atau mencocokan bentuk pada gambar. Dapat melatih sistem motorik kasar dan halus anak secara bersamaan  secara terus menerus. Hal ini bermanfaat pula bagi perkembangan otak anak moms menjadi jauh lebih cerdas.

2. Melatih Kemampuan Anak Dalam  Berbahasa

Manfaat bermain sambil belajar pada anak usia dini adalah untuk melatih sekaligus memaksimalkan kemampuan  berbahasa mereka. Anak yang sudah mulai berbicara biasanya sudah mulai aktif mengucapkan banyak kosa kata. 

 Dengan stimulasi permainan yang tepat. Bermain kata  akan mempercepat proses belajar membaca dan berbicara pada anak usia dini. Sehingga perkembangan anak Moms bisa selangkah lebih maju. 

Moms bisa mengajarkan mereka menyanyi, bermain kata dengan kartu dan bercerita 

3. Mengajarkan Anak Untuk  Bersosialisasi

Mengedukasi anak usia dini untuk melakukan interaksi sosial dengan orang disekitarnya adalah hal yang wajib dilakukan. Membiasakan anak untuk bermain dengan teman sebanyanya adalah satu cara untuk mengajarkan anak bersosialisasi dengan cara mudah dan sederhana. 

Dengan  dengan bermain bersama teman. Moms telah mengajarkan mereka mengenal lingkungan dan juga teman di sekitarnya. Moms juga mengajarkan anak balita moms  untuk berbagi, mengenali emosi orang lain dan menghargai sesamanya. 

Dengan menggunakan aktivitas bermain untuk mengajarkan banyak hal. Moms juga mengajari anak untuk lebih percaya diri berada di sekitar banyak orang.

4. Menanamkan Banyak Hal Positif

Menggunakan saran bermain untuk mengedukasi anak usia dini. Artinya moms juga sedang mengajarkan anak mom berbagai macam hal positif yang akan berguna bagi mereka saat dewasa. 

Pada saat yang bersamaan, Moms  sedang mengajarkan anak Moms nilai toleransi, berbagi, menyayangi pada teman sebayanya. Meski terkesan sederhana , nyatanya hal ini bermanfaat dan terus direkam otak hingga mereka tumbuh dewasa.

Moms perlu mengetahui bahwa ada banyak hal yang harus dilakukan untuk memberikan edukasi pada anak usia dini. 4 hal di atas adalah manfaat bermain bagi anak untuk memberi anak usia dini edukasi pada banyak hal yang ada di sekitar mereka.