Mungkin tak banyak dari kita yang mengenal beras hitam. Pasalnya, beras hitam menjadi salah satu makanan tradisional yang sangat jarang kita temui. Meski tak banyak dikenal, manfaat beras hitam ternyata sangatlah banyak. Selain baik untuk kesehatan, beras hitam juga memiliki manfaat yang besar untuk kecantikan.
Seperti yang sudah kita tahu, produk kecantikan dewasa ini memang sangatlah banyak. Akan tetapi, tak jarang dari produk-produk tersebut mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi kulit. Jika ada yang lebih aman, mengapa tidak? Moms dapat menjadikan beras hitam ini sebagai masker wajah mengingat manfaatnya untuk kecantikan juga sangat besar.
BACA JUGA: Ini Dia Segudang Manfaat Alpukat untuk Kecantikan, Sudah Tahu Belum?
Manfaat Beras Hitam untuk Kecantikan
Beras hitam memiliki kandungan antioksidan yang sangat baik untuk kulit. Selain dapat mencerahkan dan membuat kulit tampak cantik bersinar, ada juga serangkaian manfaat lainnya yang dapat Moms peroleh. Manfaat beras hitam untuk wajah tersebut di antaranya adalah:
Membantu Mengecilkan Pori-pori
Pori-pori yang kecil menjadi salah satu parameter kecantikan suatu wajah. Wajah yang memiliki pori-pori kecil akan terlihat mulus. Sementara itu, pori-pori yang besar akan membuat wajah lebih berminyak dan mudah berjerawat. Akibatnya, kulit akan tampak kusam.
Lebih buruknya lagi, kulit yang berminyak sulit untuk diaplikasikan make up karena make up akan mudah luntur. Nah, dengan menggunakan masker beras hitam, pori-pori wajah akan mengecil. Kulit pun akan terlihat lebih halus dan mudah untuk diaplikasikan make up.
BACA JUGA: Pori-Pori Besar Mengganggu? Ini Moms Cara Menghilangkannya
Menghilangkan Flek Hitam
Manfaat beras hitam untuk kulit wajah yang lainnya yaitu untuk menghilangkan flek-flek hitam yang ada pada wajah. Dengan menggunakan masker ini, noda-noda hitam sedikit demi sedikit akan tersamarkan. Jika Moms menggunakannya secara rutin, tak menutup kemungkinan flek-flek hitam akan lebih cepat untuk hilang.
Flek hitam sendiri ada karena kulit terkena paparan dari sinar matahari. Moms dapat mencegah kemunculan flek hitam ini dengan menggunakan tabir surya setiap akan beraktivitas di luar ruangan. Jika sudah terlanjur muncul, gunakanlah masker ini secara rutin untuk menyamarkannya.
Anti Penuaan
Moms tentu tidak ingin memiliki kulit keriput dan terlihat tua. Sayangnya, hal ini sering kali terjadi akibat polusi udara, pola hidup yang tidak sehat, dan stress. Untuk mengatasi hal ini, Moms memerlukan masker wajah yang dapat mencegah tanda-tanda penuaan dini.
Moms dapat memanfaatkan masker beras hitam untuk menjadi solusinya. Pasalnya, beras hitam juga dapat dimanfaatkan untuk mencegah penuaan. Kandungan antioksidan yang ada pada beras hitam ini mampu menangkal radikal-radikal bebas yang dapat merugikan kulit.
BACA JUGA: Murah Meriah: Manfaat Masker Pisang Untuk Kecantikan Wajah
Meregenerasi Kulit
Meregenerasi kulit juga menjadi salah satu manfaat beras hitam organik. Seperti yang kita tahu, proses regenerasi kulit memang berjalan bermacam-macam. Ada yang dapat berjalan sempurna, ada juga yang tidak. Jika proses regenerasi kulit tidak dapat berjalan sempurna, kulit justru akan terlihat kusam.
Maka dari itu, Moms perlu menggunakan masker beras hitam sebagai solusinya. Masker beras hitam ini dapat membantu proses regenerasi kulit, sehingga kulit akan tampak lebih cerah dan terbebas dari sel-sel kulit mati.
Mengencangkan kulit
Apakah Moms tahu? Ternyata, beras hitam juga dapat dimanfaatkan untuk mengencangkan kulit. Seiring dengan bertambahnya usia, kulit memang akan terlihat mengendur karena produksi kolagen semakin menurun. Dengan menggunakan masker beras hitam, kulit akan terlihat lebih kencang dan awet muda.
Kesimpulannya, beras hitam ternyata memiliki manfaat yang sangat besar untuk kecantikan kulit wajah. Manfaat beras hitam ini dapat Moms peroleh dengan membuat masker beras hitam. Agar manfaat beras hitam ini dapat diperoleh secara maksimal, Moms dapat menggunakannya secara rutin. Bagaimana, Moms? Apakah sudah tidak sabar merasakan khasiat beras hitam ini?