Diet mengecilkan perut memang perlu dilakukan saat Moms mulai merasa tubuh susah bergerak. Perut yang membuncit akibat timbunan lemak tentu juga membuat Moms kurang percaya diri secara penampilan.
Namun usaha untuk langsing tentu bukan hanya soal penampilan. Ada faktor dimana, perut yang lebih langsing membuat Moms merasa jauh lebih sehat dan bugar. Tentu cara mengecilkan perut yang nyaman menjadi pilihan orang-orang.
Diet Mengecilkan Perut Tanpa Menyiksa
Diet mengecilkan perut tanpa menyiksa tentu sangat menarik, lalu bagaimana caranya? Simak selengkapnya berikut ini!
1. Olahraga
Cara menurunkan berat badan dengan olahraga terbilang sangat efektif. Selain itu tubuh juga sehat karena rutin melakukan banyak gerakan.
Olahraga yang bisa Moms pilih bermacam-macam, yaitu berenang, jalan cepat, senam aerobik, ataupun planking. Untuk mempercepat hasilnya, Moms bisa melakukan olahraga setiap hari selama 45 menit. Moms bisa memilih waktu kapan saja, bisa pagi, siang, sore, ataupun malam.
2. Kurangi Konsumsi Susu
Ternyata susu mampu membuat perut menjadi kembung karena gas. Akan lebih baik jika mengonsumsi susu dalam ukuran kecil, karena sebenarnya susu sangat baik untuk tubuh. Bisa juga memilih produk susu yang dikemas dalam kombinasi seperti sayur, buah, atau kacang-kacangan.
BACA JUGA: Bisa Untuk Diet, Ini Dia Moms Manfaat Buah Kiwi yang Jarang Diketahui
3. Makan dengan Porsi Kecil
Tips diet mengecilkan perut dalam seminggu adalah dengan mengatur porsi makan. Dalam sehari, Moms biasanya makan 3 kali. Nah atur jumlah makan per porsi kecil. Yang paling perlu diubah porsinya adalah nasi.
Nah, karena nasi berkurang tentu akan merasa cepat lapar. Untuk menyiasatinya, ganti porsi nasi yang kecil dengan porsi lauk sayur yang besar.
4. Konsumsi Teh Hijau
Cara diet tradisional dan alami dengan teh hijau bisa dicoba di rumah Moms. Minum teh hijau sebelum makan mampu membuat perut Moms lebih cepat kenyang dari biasanya.
Teh hijau memiliki banyak manfaat salah satunya adalah memperlancar metabolisme tubuh sehingga lemak ikut menghilang. Jangan lupa untuk meminum teh hijau tanpa gula agar diet semakin efektif.
5. Konsumsi Madu dan Jahe
Madu mengandung fruktosa yang secara tidak langsung mampu membakar lemak. Sedangkan jahe bisa menurunkan nafsu makan. Madu dan jahe jika digabungkan menjadi minuman ternyata ampuh sebagai minuman diet.
Campurkan madu dan air perasan jahe. Lalu seduh dengan air panas dan diminum. Moms bisa mengonsumsi minuman berkhasiat itu 1 hingga 2 kali dalam satu hari.
BACA JUGA: Moms Perlu Waspada pada Pola Makan! Ketahui Jenis Kanker di Perut
6. Berhenti Makan Saat Menjelang Tidur
Makan sebelum tidur memiliki potensi membuat timbunan lemak yang ada di dalam perut. Saat Moms tidur, tentu tidak melakukan kegiatan apapun. Jadi kalori yang masuk ke dalam tubuh hanya akan menjadi lemak bukannya energi.
7. Minum Air Putih Lebih Sering
Minum air putih sangat punya pengaruh saat melakukan diet mengecilkan perut. Air yang cukup mampu menjaga keseimbangan air tertimbun dalam tubuh penyebab perut buncit. Air putih yang dikonsumsi juga mampu menahan lapar sehingga setiap harinya asupan makanan ke dalam tubuh bisa dibatasi.
8. Perbanyak Konsumsi Buah Dan Sayuran
Buah dan sayur sangat baik untuk tubuh. Mulai sekarang tinggalkan makanan yang mengandung banyak gula dan karbohidrat tinggi. Beralih ke makanan rendah lemak dan serat yang tinggi. Makanan tersebut ada pada sayuran dan buah-buahan segar.
Diet mengecilkan perut wajib dipraktekkan sedini mungkin buat para Moms yang merasa berat badannya kian hari bertambah. Jangan langsung memaksakan diet ekstrim. Langkah-langkah di atas sangat punya potensi membuat langsing jika diterapkan dengan baik.