Hati bisa menjadi makanan bergizi, tetapi terlalu banyak bisa berbahaya. Moms yang ingin tahu lebih lanjut mengenai menu MPASI hati ayam yang baik untuk si kecil bisa simak lanjutan artikel ini. Moms juga bisa lihat beberapa tips untuk memasak hati ayam dengan sempurna.

Hal Penting Sebelum Membuat Menu Mpasi Hati Ayam

Hati ayam adalah sumber yang kaya akan vitamin A. Ini adalah nutrisi yang memainkan peran penting dalam pengembangan dan dukungan banyak organ tubuh. Selain itu juga berkontribusi pada penglihatan yang baik dan sistem kekebalan tubuh yang sehat.

Agar bisa menyajikan menu hati ayam yang baik untuk bayi Moms perlu memperhatikan beberapa hal di bawah ini.

  • Masak hati segar untuk bayi dalam waktu 24 jam setelah pembelian.
  • Cara menyimpan hati ayam di kulkas adalah dengan memasukkan ke freezer karena hati ayam sangat mudah busuk. Dan Moms harus memasaknya sebelum satu bulan.
  • Hati ayam harus dicuci bersih sebelum dimasak.
  • Moms membutuhkan waktu beberapa menit saja untuk memasak hati ayam hingga matang di setiap sisinya.

Jika Moms tertarik menyajikan hati ini, resep di bawah ini bisa dijadikan rekomendasi.

BACA JUGA: Wajib Paham! 5 Cara Menyimpan Bahan MPASI Paling Praktis

Menu MPASI Hati Ayam
Menu MPASI Hati Ayam

1. Bubur Hati Ayam dengan Ubi

Bahan:

  • 1 potong kecil hati ayam (ukurannya sekitar 1 sdm).
  • setengah potong ubi porsi kecil
  • setengah gelas kaldu ayam buatan sendiri.

Cara:

  • Masukkan ubi dan hati ayam ke dalam panci.
  • Masukan kaldu.
  • Masak hati ayam dan ubi kurang lebih lima sampai delapan menit sampai matang.
  • Haluskan atau blender hati ayam dan ubi menjadi satu.
  • Hidangkan selagi hangat.

2. Bubur Hati Ayam dan Telur

Bahan:

  • 1 butir telur rebus.
  • 1 hati ayam porsi kecil
  • setengah gelas susu. Moms bisa gunakan susu murni, ASI, atau susu formula.

Cara:

  • Siapkan panci dan masak hati ayam hingga matang.
  • Tuangkan susu ke dalam panci.
  • Tunggu mendidih sekitar lima sampai delapan menit.
  • Pisahkan kuning telur.
  • Setelah hati ayam matang tambahkan kuning telur dan tambahkan lebih banyak susu jika perlu untuk membuat tekstur menjadi lebih halus.
  • Blender semua bahan.
  • Sajikan di mangkuk untuk si kecil.
  • Untuk membuat menu ini mungkin Moms membutuhkan waktu sekitar 15 menit untuk menyiapkan bahan dan memasak.

Catatan: Ini juga cocok untuk resep MPASI ati ayam 12 bulan.

3. Bubur Hati Ayam dengan Buah

Bahan:

  • 1/2 potong hati ayam
  • 1 apel hijau yang dikupas dan diiris. Jika si kecil kurang cocok dengan apel Moms bisa gunakan pir.
  • 4 sendok makan minyak kelapa
  • 2 sendok makan kaldu
  • * opsional 2 siung bawang putih
  • * opsional 1 bawang merah kecil

Cara:

  • Masukkan 2 sendok makan minyak kelapa ke dalam wajan dengan api sedang. Masukkan apel masak sampai lunak. Jika Moms menggunakan bawang putih / bawang merah, masak bersamaan dengan apel.
  • Tambahkan hati ayam dan 2 sendok makan minyak kelapa ke dalam wajan. Masak sampai hati berwarna merah muda dan tidak lagi mentah.
  • Tuang semuanya ke dalam blender.
  • Masukkan 2 sendok makan kaldu ke blender bersama dengan hati ayam dan apel.
  • Blender sampai halus.
  • Setelah selesai di blender bisa disajikan.

Catatan: menu ini bisa digunakan untuk resep MPASI 11 bulan.

Namun demikian, sangat penting bagi Moms untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter anak sebelum menawarkan hati ayam kepada si kecil. Dokter akan memberikan rekomendasi sebaik mungkin untuk si kecil

Penting juga untuk mendiskusikan dengan dokter jenis hati yang ingin Moms berikan kepada buah hati. Hati binatang seperti ayam, domba, dan sapi mungkin bisa berbahaya karena berbagai alasan. Jika semua dikonsultasikan Moms bisa menyajikan menu MPASI hati ayam dengan tenang di rumah.