Jika moms memiliki buah hati yang masih bayi atau masih pada tahap usia balita. Wajib hukumnya untuk tetap menjaga sang buah hati agar terhindar dari berbagai macam penyakit termasuk penyakit kulit yang mudah menyerang kulit lembut bayi dan balita yang masih sangat sensitif. Salah satu penyakit kulit yang sering menimpa bayi serta balita usia 1 tahun adalah eksim atau ruam kulit. Eksim pada bayi 1 tahun adalah ruam kulit kemerahan yang muncul di sekitar lekukan kulit bayi seperti belakang lutut, pergelangan tangan, siku dan lekukan tubuh lainnya. Penyebabnya sendiri ada bermacam-macam. Berikut HalloMoms merangkumkannya untuk Moms.
BACA JUGA: Waspada Eksim Pada Bayi! Kenali Gejalanya dan Cara Mengatasinya
Eksim pada Bayi 1 Tahun Biasanya Disebabkan oleh Alergi
Jika moms memiliki riwayat alergi atau salah satu anggota keluarga memiliki alergi tertentu, biasanya hal ini akan menjadi faktor genetic penyebab munculnya eksim pada bayi dan balita. Alergi pun ada berbagai macam. Salah satu alergi yang dapat membuat kulit menjadi ruam kemerahan adalah alergi debu atau udara lembab. Untuk mengatasi dan menghilangkan bekas eksim pada bayi 1 tahun kesayangan moms, dapat menggunakan salep tertentu agar bekas-bekasnya tidak mengganggu dan membuat buah hati tidak nyaman beraktivitas.
Kulit Sensitif Dapat Menimbulkan Eksim pada Bayi
Walaupun pada riwayat keluarga tidak terdapat faktor genetic alergi tertentu atau riwayat eksim tertentu, salah satu penyebab eksim pada bayi dan balita adalah kulit sensitif. Memiliki kulit sensitif memang sangat sulit dan harus tekun perawatannya. Untuk orang dewasa saja, dengan memiliki kulit sensitif harus lebih berhati-hati dalam mencari kebutuhan rumah tangga dan kosmetik seperti sabun, body lotion hingga parfum. Apalagi untuk bayi dan balita yang memiliki kulit sensitif.
Biasanya, kulit sensitif yang dimiliki bayi atau balita dapat memicu datangnya ruam atau eksim pada kulit. Untuk pencegahan, sebaiknya hindarkan bayi atau balita kesayangan moms dari suhu udara yang terlalu panas atau lembab yang dapat memicu rasa gatal hingga keluar ruam merah di permukaan kulit mereka. Jika sudah terjadi, untuk menghilangkan bekas eksim pada bayi bisa dilakukan dengan mengoleskan bedak dan salep.
Cuaca Panas yang Membuat Tubuh Berkeringat
Ketika sedang bepergian bersama buah hati apalagi buah hati anda termasuk memiliki kulit sensitif, disarankan untuk selalu berhati-hati dengan cuaca. Cuaca yang terlalu dingin dan berangin dapat menyebabkan sang bayi rentan sakit entah itu terserang demam ataupun flu.
Namun, jika cuaca terlalu panas hingga menyebabkan badan berkeringat, alangkah baiknya untuk memakaikan pakaian bayi yang berbahan katun dan dingin di kulit agar ketika bayi berkeringat tidak menimbulkan eksim atau ruam merah. Untuk mencari aman dan melakukan pencegahan agar tidak kesulitan menghilangkan bekas eksim pada bayi nantinya, sebaiknya bepergian menggunakan kendaraan tertutup seperti mobil. Jika tidak memungkinkan, selalu pantau cuaca sekitar lingkungan anda atau selama perjalanan.
BACA JUGA: Nggak Gatel Lagi, Ini Salep Eksim untuk Ibu Hamil Ini Moms
Kulit Bayi Terlalu Kering
Tahukah moms, tak selamanya kulit yang lembab dan selalu berkeringat menyebabkan munculnya ruam merah atau eksim pada permukaan kulit bayi 1 tahun. Bayi 1 tahun yang memiliki kulit kering juga dapat menyebabkan munculnya eksim pada permukaan kulitnya. Untuk mencegah hal tersebut terjadi, jika setelah mandi, selalu ingat bahwa bayi membutuhkan lotion bayi atau minyak telon agar menjaga kulitnya tetap lembab dan hangat serta terhindar dari kulit kering penyebab munculnya eksim.