Apakah sekarang Moms sedang hamil? Nah, saat hamil yang perlu Moms ingat adalah tidak semua krim wajah aman untuk digunakan. Moms harus teliti dalam memilih krim wajah agar tidak berdampak buruk untuk janin yang Moms kandung. Untuk mempermudah Moms mendapatkan krim wajah untuk ibu hamil yang aman, berikut cara memilih krim wajah untuk ibu hamil.

Cara Memilih Cream Wajah yang Aman untuk Ibu Hamil

Memilih krim wajah untuk ibu hamil harus selektif agar kesehatan janin tidak terganggu. Hanya saja tidak semua krim wajah beredar di Indonesia aman digunakan untuk ibu hamil. Agar Moms tidak salah pilih dalam, berikut panduan memilih krim wajah yang aman untuk ibu hamil.

  • Cermat dalam Memilih Krim Wajah

Agar Moms tidak salah dalam membeli krim wajah, Moms harus lebih cermat dalam memilih krim wajah yang aman. Moms bisa memperhatikan keaslian produk yang akan Moms beli. Agar produk yang Moms beli terjamin keasliannya, Moms bisa membeli krim wajah di toko yang terpercaya. Pastikan pula toko tersebut memiliki outlet resmi produk krim wajah lengkap dengan beauty advisor.

Tetapi jika Moms lebih memilih membeli krim wajah melalui toko online, Moms harus memastikan produk yang dijual terjamin keasliannya. Pastikan untuk melihat review pembeli krim wajah. Jika komentar yang diberikan oleh pembeli positif mengenai produk yang dibeli, hal ini akan menambah keyakinan Moms tentang keaslian krim wajah tersebut.

BACA JUGA: 5 Bahan Krim Wajah untuk Ibu Hamil yang Aman

  • Cek Kandungan Bahannya

Salah satu hal terpenting dari penggunaan krim wajah adalah kandungan bahan yang digunakan. Untuk mempermudahnya, Moms bisa mengecek apakah produk tersebut sudah mendapat izin dari Badan POM. Selain itu, bagi Moms yang beragama islam, penting pula mengecek apakah produk tersebut sudah mendapatkan Sertifikat Halal MUI untuk produk lokal Indonesia.

Sebelum membeli Moms bisa mengecek kandungan krim wajah secara langsung jika Moms membelinya di toko kosmetik. Sedangkan jika Moms membeli krim wajah secara online, Moms bisa membaca dulu review pemakaian krim wajah dengan cara browsing internet.

  • Hindari Krim Wajah yang Berbahaya
Krim Wajah untuk Ibu Hamil yang Aman
Krim Wajah untuk Ibu Hamil yang Aman

Salah satu hal terpenting yang perlu Moms waspadai dalam memilih krim wajah adalah menghindari bahan-bahan yang berbahaya untuk ibu hamil. Moms harus memilah produk krim wajah yang benar-benar aman digunakan untuk ibu hamil.

Ada baiknya Moms menghindari krim wajah yang dikhususkan untuk membuat kulit wajah lebih putih. Perhatikan kandungan bahan yang digunakan, jika krim tersebut menggunakan bahan merkuri dan hidroquinone, krim tersebut harus Moms hindari.

Selain krim pemutih, Moms juga harus menghindari krim anti penuaan yang terbuat dari retinoid dan turunannya. Krim dengan bahan retinoid akan sangat mudah masuk ke dalam pori-pori kulit dan akan menyebabkan masalah pada perkembangan janin. Jadi, jika sebelum hamil Moms sudah menggunakan krim wajah anti penuaan, ada baiknya Moms menghentikan pemakaian krim tersebut.

BACA JUGA: Rekomendasi Krim Wajah Buat Ibu Hamil Lokal Terbaik

Saat hamil pun terkadang Moms akan mengalami berbagai masalah kulit di wajah. Salah satunya adalah jerawat. Akan tetapi, beberapa krim jerawat di pasaran mengandung bahan yang berbahaya untuk ibu hamil. Moms harus menghindari krim wajah mengandung BHA dan benzoil peroksida karena dapat membahayakan janin. Nah, itulah beberapa hal yang perlu Moms perhatikan dalam memilih krim wajah untuk ibu hamil. Yuk Moms segera dicek krim wajah yang sedang Moms pakai. Jika mengandung bahan yang berbahaya, ada baiknya segera ditinggalkan ya Moms.