Rambut tebal impian Anda kan Moms? Maka dari itu, jika memiliki rambut tipis segera tebalkan dengan bahan alami ya! Salah satunya menerapkan cara menebalkan rambut dengan lidah buaya.
Menebalkan Rambut Dengan Lidah Buaya Lebih Aman
Menebalkan rambut dengan lidah buaya adalah cara paling aman dibandingkan menggunakan obat kimia. Karena jika memilih lidah buaya tidak akan terjadi efek samping baik pada kulit kepala maupun pada rambut. Ini dia Alasannya:
Tidak Mengandung Zat Kimiawi
Lidah buaya aman bagi rambut karena zat kimianya alami dan tidak dihasilkan dari proses kimiawi. Sehingga tidak ada percampuran senyawa aktif yang membuat tanaman tetap steril.
Memang menebalkan rambut dengan lidah buaya tidak secepat menggunakan obat kimia. Akan tetapi dengan kandungan senyawa yang lebih bersih dan natural tentu efek samping kerusakan pada rambut sangat minim sekali.
Efektif Untuk Segala Jenis Rambut
Lidah buaya adalah tanaman herbal yang bisa mengatasi berbagai masalah kesehatan termasuk kesehatan rambut. Maka dari itu, dengan tanaman ini pengobatan masih aman sekalipun digunakan untuk berbagai macam jenis rambut.
Tentu berbeda dengan penebal rambut berbahan kimiawi yang terkadang dibuat untuk mengatasi masalah di jenis kulit tertentu. Risikonya ialah jika produk ini digunakan untuk jenis kulit yang salah bisa membuat rambut kusam dan rusak.
Cara Menebalkan Rambut Dengan Lidah Buaya
Nah setelah tahu alasan mengapa cara menebalkan rambut dengan lidah buaya lebih aman dibandingkan kimia, tentu Moms ingin segera mempraktekkannya bukan! Maka dari itu, di bawah ini ada list tutorial yang bisa Anda coba di rumah. Ini dia list-nya:
1. Ambil selarik lidah buaya
2. Potong-potong seukuran jari
3. Tuang getahnya ke dalam cangkir atau gelas
4. Oleskan pada kulit kepala
5. Lakukan pemijatan dengan lembut
6. Diamkan selama 5 menit
7. Lalu keramas dengan menggunakan sampo lidah buaya
Cukup mudah dan murah kan Moms! Maka dari itu, silakan diterapkan di rumah ya minimal menjelang mau keramas atau satu minggu dua kali saja.
Cara Menebalkan Rambut Dengan Seledri
Selain dengan lidah buaya ternyata rambut juga bisa dibuat lebih tebal dengan menggunakan bahan alami lain yaitu seledri. Ini juga bagus dicoba karena tidak akan menimbulkan kerusakan pada rambut.
Selain itu seledri tidak hanya bisa menyebabkan rambut tetapi juga memiliki manfaat lain. Di antaranya adalah:
1. Menguatkan akar rambut
2. Mencegah rambut rontok
3. Menghitamkan rambut dan membuatnya bersinar
4. Menyehatkan sel kulit kepala
5. Membuat rambut mengembang
Cara menebalkan Rambut Dengan Seledri Yang Paling Benar
Banyak orang tahu kalau seledri bisa menebalkan rambut dengan cepat. Tetapi terkadang karena cara yang salah, khasiatnya justru tidak muncul padahal trik sudah dicoba setiap hari.
Atas dasar itu, berikut akan dijelaskan cara menebalkan rambut dengan seledri yang paling tepat. Ini dia caranya:
1. Ambil 5 daun seledri dan minyak kemiri secukupnya
2. Bersihkan seledri dengan air dingin lalu tumbuk sampai halus
3. Tuangkan minyak kemiri ke dalam adonan daun seledri
4. Campurkan agar kental
5. Oleskan pada rambut lalu biarkan 20 menit
6. Bilas rambut sampai bersih
7. Ulangi minimal 1 minggu sekali
Bagaimana Moms, cara menebalkan rambut dengan lidah buaya dan seledri sangat mudah bukan! Kini terserah Anda apa mau menggunakan cara ini atau memilih produk kimia yang berbahaya.