Saat akhir pekan telah tiba, orangtua pasti ingin membawa anak-anak jalan-jalan. Meskipun tidak bisa pergi ke tempat yang jauh atau ke luar kota, Moms tetap bisa mengajak anak-anak mengunjungi tempat wisata edukasi anak di Jakarta. Ada banyak tempat bermain edukasi anak di Jakarta yang bisa memberikan pengalaman yang berbeda pada anak-anak. Ada banyak rekomendasi tempat bermain edukasi anak di Jakarta seperti berikut ini.
BACA JUGA: 3 Tempat Wisata Edukasi Anak di Bandung
Kidzania
Kidzania adalah salah satu tempat bermain edukasi anak di Jakarta yang mengusung konsep mini town atau miniatur kota. Di dalam miniatur kota ini ada berbagai fasilitas umum seperti rumah sakit, SPBU, supermarket, dan lain sebagainya.
Total ada 71 paviliun di Kidzania dimana anak-anak bisa memilih profesi yang diinginkan seperti orang dewasa misalnya menjadi penjaga toko, dokter, pemadam kebakaran, petugas SPBU, dan sebagainya. Dengan begini anak bisa mengenal berbagai macam profesi dan membantu mereka memilih bidang mana yang diminati.
Museum layang-layang
Masa kecil adalah masa indah yang tidak bisa dilupakan. Meskipun sekarang anak-anak lebih tertarik dengan permainan digital, namun mereka tetap harus diperkenalkan dengan main tradisional salah satunya layang-layang.
Museum layang-layang adalah salah satu tempat bermain edukasi anak di Jakarta yang bsia membuat Moms bernostalgia sekaligus mengajarkan anak tentang serunya bermain layang-layang. Museum yang satu ini mempunyai gaya arsitektur jawa yang memberikan kesan etnik dan tradisional. Di sini anak-anak juga bisa belajar cara membuat layang-layang.
BACA JUGA: Moms! Ini Rekomendasi Tempat Main Anak di Depok yang Seru
Planetarium
Selain mengajarkan tentang permainan tradisional, Moms juga bisa mengajak anak mengenal lebih jauh tentang alam semesta di Planetarium. Tempat bermain edukasi anak di Jakarta ini mengajak anak berpetualang dan mengenal tata surya, menjelajahi rasi bintang, meteor, dan fenomena alam yang lain. Anak-anak juga bisa secara langsung menggunakan teleskop untuk melihat ke angkasa.
Pinisi Science and Edutainment Park
Bila Moms ingin memperkenalkan budaya Indonesia dengan suasana bermain yang menyenangkan, Moms bisa mengajak anak ke Pinisi Science and Edutainment Park. Di tempat ini anak bisa belajar tentang wajang, menari tradisional, dan bahkan belajar membatik.
Selain belajar tentang kesenian Indonesia, Pinisi Science and Edutainment Park ini juga mempunyai science center dan juga tempat untuk aktivitas fisik. Anak-anak bisa belajar banyak hal tentang science, seni, budaya, dan juga beraktivitas fisik dalam suasana yang menyenangkan.
BACA JUGA: 7 Mainan Edukasi Anak Usia 3 Tahun yang Wajib Moms Punya
Playparq
Taman bermain memang menjadi salah satu tempat paling favorit anak-anak. Playparq adalah salah satu taman bermain yang mempunyai lahan luas dan permainan yang bervariasi. Di taman bermain ini, anak-anak bisa menyalurkan energi mereka dan bermain dengan sesama teman. Selain itu, taman bermain ini dibangun di ruangan terbuka sehingga memberikan ruangan yang sehat untuk anak-anak. Ada banyak jenis permainan di Playparq ini seperti rumah pohon, taman bermain air, trampoline, mini carousel, flyover, perosotan, dan sebagainya.
Cutie cats café
Cutie cats café adalah salah satu tempat yang cocok bila Moms ingin memperkenalkan hewan pada anak. Seperti namanya, café yang satu ini menghadirkan berbagai jenis kucing yang dilepas bebas dalam area café. Anak-anak bisa leluasa bermain dengan kucing yang menggemaskan dan juga memberikan makan pada kucing. Dengan cara ini anak bisa mengembangan rasa sayang pada hewan.
Masih ada beberapa tempat bermain edukasi anak di Jakarta yang bisa dikunjungi pada akhir pekan atau liburan. Selain bermain, anak-anak juga bisa belajar hal-hal baru dengan suasana yang menyenangkan.