Kolesterol sebenarnya sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk membantu menyerap nutrisi penting. Namun jika kadar kolesterol dalam darah terlalu tinggi tentunya bisa membahayakan kesehatan tubuh Moms. Oleh karena itu, jika kadar kolesterol tinggi Moms wajib mengonsumsi makanan sehat untuk penderita kolesterol.
Ada banyak makanan dengan rasa lezat yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Berikut ini 8 makanan penurun kolesterol yang sangat recomended untuk Moms.
BACA JUGA: Moms, Ini 7 Jenis Makanan Penurun Kolesterol pada Ibu Hamil
1. Jeruk Nipis
Siapa yang menyangka di dalam buah jeruk nipis yang mempunyai rasa asam ini mengandung flavanoid yang tinggi. Kandungan flavanoid di dalam jeruk nipis sangat bagus untuk menurunkan kolesterol. Moms cukup mencampurkan air perasan jeruk nipis dengan air hangat dan meminumnya di pagi hari setelah bangun tidur dan malam sebelum tidur.
2. Jambu Merah
Anjuran makanan penderita kolesterol adalah makanan yang kaya serat dan vitamin. Jambu merah termasuk di dalamnya. Di dalam jambu merah mengandung vitamin B kompleks dan fitonutrien yang bertindak sebagai antioksidan. Dengan kandungan ini kolesterol dalam darah bisa dikendalikan dan kembali normal.
Moms bisa langsung memakan buah jambu ini sebagai camilan sehat. Jambu merah juga bisa dijadikan jus dan dicampur dengan jeruk nipis agar cepat menurunkan kolesterol.
BACA JUGA: Jangan Lupa, Konsumsi 6 Makanan Sehat untuk Penderita Jantung Lemah
3. Coklat Hitam
Dark choco atau coklat hitam ternyata bagus untuk dijadikan camilan penurun kolesterol. Coklat hitam yang dimaksud adalah coklat hitam yang belum ditambah dengan tambahan gula. Moms bisa mengolah coklat hitam ini menjadi minuman hangat ataupun dimakan langsung.
4. Alpukat
Buah yang dipercaya mengandung banyak lemak ini justru bagus untuk menurunkan kolesterol. Lemak yang ada di dalam alpukat adalah lemak tak jenuh yang justru bagus untuk mengurangi kolesterol jahat. Moms bisa memakan alpukat secara langsung ataupun dibuat jus untuk dikonsumsi setiap hari.
5. Ikan Makarel
Ikan dari laut dalam ini merupakan salah satu menu makanan untuk penderita kolesterol yang sangat recommended. Kandungan omega 3 dalam ikan ini sangat tinggi dan dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Tidak hanya kolesterol, dengan mengonsumsi ikan makarel secara rutin juga bisa menghindarkan diri dari stroke.
6. Kacang Almond
Kacang yang kaya akan vitamin E dan magnesium ini sangat bagus untuk membantu menurunkan kolesterol. Mengonsumsi kacang almond sebagai camilan sehat setiap hari dapat membantu meningkatkan kolesterol baik dan menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada dalam tubuh. Almond sangat bagus untuk menjaga jantung tetap sehat.
BACA JUGA: Mulai Hidup Sehat dengan Menu Makanan Sehat Seminggu yang Mudah Ini
7. Kacang Kedelai dan Olahannya
Susu kedelai bisa dimasukkan ke dalam menu diet kolesterol ya Moms. Kedelai mengandung antioksidan yang bagus untuk menurunkan produksi kolesterol jahat dalam tubuh. Beberapa penelitian membuktikan bahwa penderita kolesterol tinggi dapat sembuh dengan mengonsumsi susu kedelai secara rutin.
Tidak hanya susu kedelai, olahan kedelai lainnya seperti tempe dan tahu juga bagus untuk menurunkan kolesterol. Mengolah tempe dan tahu untuk penderita kolesterol harus dilakukan tanpa menggunakan minyak. Moms bisa memanggang ataupun merebusnya.
8. Kentang
Umbi-umbian jenis ini juga sangat bagus untuk membantu menurunkan kolesterol. Di dalam kentang mengandung lemak tak jenuh dan kaya akan serat. Moms bisa mengganti menu nasi dengan kentang agar kolesterolnya turun.
Semuanya makanan enak bukan Moms? Makanan pantangan kolesterol hanyalah makanan dengan kandungan lemak jenuh yang tinggi. Penderita kolesterol tinggi sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan tinggi serat dan tinggi lemak tak jenuh.
Agar badan tetap sehat dan kolesterol tetap stabil Moms wajib menjaga pola makan. Makanan sehat untuk penderita kolesterol ini wajib Moms konsumsi setiap hari walaupun kolesterol sudah turun. Hal ini dikarenakan kandungan yang ada di dalamnya bagus untuk menjaga kesehatan tubuh.