Usia kehamilan 4 bulan adalah merupakan usia kehamilan yang sudah memasuki trimester kedua. Banyak hal yang menarik terjadi bulan ini. Dan Moms semakin dekat dengan hari persalinan.

Di bawah ini beberapa perubahan yang terjadi pada usia kehamilan 4 bulan. Simak terus lanjutannya Moms.

BACA JUGA: Baca Doa 4 Bulanan Kehamilan Ini Moms, Agar Janin Lahir Sehat

Perkembangan Bayi & Perubahan Tubuh Moms

Beberapa perkembangan Moms dan bayi yang bisa dilihat saat usia kehamilan mencapai 4 bulan adalah:

1. Perkembangan Bayi

Meskipun bayi di usia ini masih kecil ia sudah mengalami banyak perkembangan bahkan alis dan bulu mata juga mulai tumbuh. Ditambah lagi, ia mungkin akan segera memiliki rambut. Tetapi saat ini tubuhnya masih ditutupi dengan lapisan lilin yang disebut vernix dan rambut halus yang disebut lanugo.

Perubahan lainnya adalah di usia ini tangan dan jari-jarinya juga sudah terbentuk. Moms juga dapat menemui kondisi di mana bayi menghisap jarinya di usia ini. Saat Moms memasuki usia kehamilan ini sudah bisa USG janin 4 bulan.

2. Perubahan pada Tubuh Ibu

Saat hamil 4 bulan atau sekitar 18 dan 20 minggu kehamilan, Moms mungkin merasakan bayi bergerak untuk pertama kalinya. Bentuk perut ibu hamil 4 bulan sekarang sedikit lebih jelas. Pada usia kehamilan ini Moms harus melakukan pemeriksaan secara rutin.

Selama bulan ke-4 kehamilan, beberapa wanita hamil akan mengalami beberapa pigmentasi seperti bercak coklat di wajah atau garis gelap di perut karena perubahan hormon. Ini akan memudar setelah melahirkan. Tak perlu khawatir Moms bisa melakukan beberapa perawatan kehamilan & bayi untuk mengurangi efek ini.

Tanda Kehamilan Umum Usia Kehamilan 4 Bulan

usia kehamilan 4 bulan
usia kehamilan 4 bulan

Meskipun Moms mungkin tidak mengalami semuanya, gejala-gejala kehamilan ini sering terjadi selama bulan ke-4 kehamilan:

  • Berat badan bertambah
  • Kulit gatal di sekitar perut dan payudara yang sedang tumbuh
  • Terdapat stretch mark
  • Mengalami masalah hidung
  • Peningkatan energi
  • Pembuluh mekar
  • Muncul vena laba-laba
  • Perubahan pigmentasi kulit

Keluhan ibu hamil 4 bulan mulai mereda. Itulah sebabnya saat ini disebut sebagai periode yang menyenangkan selama kehamilan. Tapi jika hamil 4 bulan masih mual dan pusing tidak perlu khawatir karena ini masih normal dialami.

BACA JUGA: Normalkah Jika Kehamilan 4 Bulan Perut Terasa Sakit? Ini Faktanya

Persiapan Kehamilan Bulan Keempat

Beberapa persiapan saat Moms memasuki usia kehamilan 4 bulan adalah:

1. Pemindaian anatomi pada kehamilan 20 minggu

Pada kehamilan 20 minggu, inilah saatnya untuk melakukan USG. Dengan melakukan USG Moms bisa melihat perkembangan yang ada dan bisa melakukan persiapan kehamilan bulan selanjutnya hingga hari kelahiran.

2. Pilih pakaian yang nyaman

Saat ini perut ibu hamil mulai membesar dan karena itu ibu hamil tidak bisa menggunakan pakaian yang digunakan sebelum hamil. Jika Moms hamil usia 4 bulan, Moms bisa menggunakan baju yang dikhususkan untuk ibu hamil demi kenyamanan bayi dalam kandungan.

3. Makan makanan yang bergizi

Saat ini bayi telah mengalami pertumbuhan yang pesat. Untuk menunjang pertumbuhan ini Moms perlu memberikan asupan gizi yang cukup. Moms bisa makan makanan rekomendasi dari dokter dan juga suplemen serta susu ibu hamil.

Ini adalah saat yang penting bagi Moms untuk melakukan berbagai persiapan kehamilan yang baik. Di beberapa bulan sebelumnya Moms belum bisa melakukan banyak persiapan karena mungkin mengalami gejala kehamilan kurang menyenangkan. 

Lakukan persiapan usia kehamilan 4 bulan dengan berkonsultasi dahulu dengan dokter. Dokter biasanya akan memberikan saran apa saja yang harus Moms lakukan dan yang harus dihindari. Dengan begitu, Moms lebih tahu apa saja yang perlu dilakukan. Semoga janin dan Moms sehat selalu!