Setelah melahirkan hampir sebagian besar Moms pasti memiliki berat badan yang kurang ideal. Adakalanya ada juga bagian otot yang mulai mengendur. Untuk bisa kembali tampil prima, setidaknya Moms perlu meluangkan waktu seminggu sekali untuk berolahraga dan juga konsumsi secara rutin makanan sehat untuk fitnes pemula.

Moms bisa pilih-pilih juga terhadap makanan yang akan dikonsumsi, agar tidak mengkonsumsi makanan dengan kadar kolesterol yang tinggi. Pastinya makanan tersebut juga akan mempertimbangkan gizi seimbang, sehingga metabolisme akan menjadi sehat. Penasaran dengan makanan apa saja itu, bisa lihat berikut ini.

1. Aneka Ikan

Salah satu menu makanan yang baik untuk fitnes pemula adalah aneka ikan. Ada banyak ikan di yang bisa Moms konsumsi untuk bisa membentuk otot yang ideal, seperti salmon, ikan kembung, ikan patin, ikan bandeng, dan ikan cakalang. Senyawa omega 3 yang ada di dalam semua ikan tersebut akan sangat membantu pembentukan otot.

Tak hanya otot saja yang terbentuk, omega 3 ini juga sangat berguna untuk kesehatan otak. Moms bisa saja menggantikan menu daging merah dengan menggunakan berbagai menu ikan ini. Ikan juga mengandung kolesterol dalam jumlah yang rendah, sehingga sangat baik juga untuk jantung.

2. Buah Pisang

Makanan untuk fitnes pemula yang lain yaitu buah pisang. Kandungan karbohidrat, vitamin, dan mineral yang ada pada pisang sangat membantu metabolisme dalam tubuh dan untuk pembentukan otot. Tak hanya itu, pisang juga mengandung senyawa antioksidan yang juga baik untuk menangkal radikal bebas di tubuh Moms.

Kandungan karbohidrat yang ada pada pisang ini lebih rendah daripada nasi. Karbohidrat yang berasal dari pisang juga lebih mudah dicerna oleh tubuh dan lebih cepat pembakarannya daripada karbohidrat yang berasal dari nasi. Itulah mengapa konsumsi nasi putih harus dibatasi untuk orang yang sedang diet maupun fitnes.

3. Berbagai Jenis Kacang-Kacangan

Moms yang sedang berniat menjalani rutinitas fitness sudah pasti harus mengkonsumsi makanan yang khusus. Pola makan sehat untuk fitnes pemula yang diterapkan secara rutin akan membuat badan Moms terasa bugar dan menjadi ideal. Salah satu makanan yang cocok untuk fitnes adalah kacang-kacangan.

Beberapa jenis dari kacang-kacangan yaitu kacang tanah, kacang mete, dan kacang almond. Kacang merupakan sumber dari protein nabati yang lebih sehat daripada protein hewani. Kacang-kacangan juga mengandung banyak vitamin dan mineral yang pastinya akan berguna bagi pembentukan otot juga.

4. Makanan Pedas

Moms menyukai makanan pedas, maka Moms tetap dapat menyantap aneka makanan pedas pada saat diet dan fitnes. Makanan pedas ini sangat menolong tubuh dalam membakar kalori. Usahakan untuk konsumsi makanan pedas setelah melakukan olahraga di gym.

Makanan pedas ini juga tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan, karena dapat menyebabkan perut sakit dan juga kerongkongan terbakar. Dengan kata lain, konsumsi pedas juga tidak boleh dilakukan secara berlebihan.

Baca Juga : 7 Makanan Sehat untuk Diet yang Bisa Turunkan Berat Badan

5. Susu

Saat Moms sedang dalam program fitnes tetap bisa mengkonsumsi susu. Moms harus mengusahakan untuk membeli susu yang rendah lemak, sehingga tidak menambah jumlah lemak dalam tubuh. Susu teta diperlukan saat sedang dalam program fitnes, karena susu mengandung protein yang baik dalam pembentukan otot.

Namun, Moms tidak bisa menggantikan makanan berkarbohidrat dengan minum susu saja. Protein sudah pasti memiliki fungsi yang berbeda dengan karbohidrat, sehingga jumlah kalori dalam susu tidak sebanyak dalam pisang maupun roti.

Sekarang Moms sudah memahami seluruh makanan sehat untuk fitnes pemula bukan. Pastikan Moms harus selalu mengkonsumsi makanan yang sudah disarankan dan mengurangi camilan. Fitnes memang dapat membakar kalori, tetapi kontrol jumlah kalori yang masuk akan lebih mudah daripada harus membakarnya dengan berolahraga.