Saat si kecil memasuki usia enam bulan Moms tentu sudah mulai mencari-cari referensi untuk menyiapkan mpasi. Ada dua alternatif yang bisa dipilih, yaitu mpasi dengan standar WHO atau ala food combining. Kelebihan memilih mpasi food combining adalah membuat si kecil terbiasa mengonsumsi sayuran. Begini cara mengatur menu mpasi 6 bulan food combining.
Apa itu Mpasi Food Combining?
Moms harus pahami dulu apa itu pola makan food combining sebelum mulai membuat resep mpasi 6 bulan homemade. Pola makan ini dirancang berdasarkan waktu cerna alami tubuh sehingga seluruh nutrisi dapat diserap maksimal. Konsumsi makanan pada waktu dan cara yang tidak tepat akan memicu gangguan pencernaan seperti kembung, sembelit, hingga diare.
Pola makan ini dipercaya tidak hanya cocok untuk orang dewasa, tetapi juga bayi, anak-anak, hingga lansia. Para pelaku FC umumnya mengaku merasa lebih sehat, berenergi, awet muda, hingga dapat mempertahankan berat tubuh ideal. Pola makan yang didominasi sayuran dan buah ini juga berlaku sebagai food therapy untuk berbagai jenis penyakit, termasuk kanker.
BACA JUGA: Moms, Jadwal Menu MPASI 6 Bulan Ini Cocok untuk Buah Hati
Beras Putih Dilarang untuk Bayi
Nah, kembali ke menu mpasi FC ya Moms, ketahui dulu aturan dasarnya sebelum mengatur menu untuk si kecil. Menurut Wied Harry, praktisi FC terkemuka, puree buah adalah jenis makanan yang paling cocok untuk bayi berusia 6 bulan. Alasannya karena dalam buah-buahan terdapat kandungan karbohidrat ramah pencernaan, yaitu gula buah.
Buah-buahan segar yang masak dan mengandung banyak air juga tergolong makanan setengah cerna atau predigested food. Resep mpasi 6 bulan pertama terbaik ala FC tak memasukkan beras putih pada daftar menunya. Ini untuk mencegah organ pencernaan bayi bekerja terlalu keras membongkar karbohidrat bermolekul kompleks untuk mengambil patinya.
Walaupun tergolong buah, pisang juga tak boleh diberikan terlalu sering, Moms, maksimal 50 gram saja dan harus benar-benar encer. Alasannya kandungan pati pisang juga cukup tinggi.
Menu Mpasi Food Combining untuk Bayi 6 Bulan
Berikut ini panduan untuk memberikan mpasi food combining bagi si kecil.
Mulai dengan Buah-buahan
Resep mpasi 6 bulan pertama rumahan FC merekomendasikan puree buah murni selama dua minggu penuh untuk sarapan. Jenis buah yang disarankan adalah papaya, jambu biji merah, semangka merah, dan buah-buahan lain yang berwarna jingga atau merah. Alpukat sebagai sumber asam lemak omega 3 juga boleh diberikan.
Moms pasti tahu kan, jika buah-buahan kaya akan vitamin C, A, dan antioksidan untuk meningkatkan kekebalan tubuh buah hati. Jangan dulu memberikan protein hewani sebelum anak berusia 8 bulan karena proses cerna protein hewani terlalu rumit. Bahan makanan hewani masuk pada tahap akhir pengenalan makanan, yaitu saat anak sudah terampil makan.
Biarkan si kecil lebih dahulu mengenal berbagai citarasa makanan dengan bertahap, tanpa perlu “memaksa” organ pencernaannya mengolah protein dan karbohidrat. Tempe saring saja sudah cukup bila Moms ingin memberikan protein tambahan di usia 7 atau 8 bulan.
Berikan Tempe Sebagai Proteinnya
Tempe termasuk bahan makanan gampang dicerna karena proteinnya telah diubah menjadi asam amino sederhana oleh jamur tempe (kapang). Mungkin banyak yang belum tahu kalau tempe juga memiliki kandungan zat anti diare, lho Moms.
Kenalkan dengan Sayuran
Saat si kecil sudah berusia 7 bulan, Moms bisa mulai membuatkan resep mpasi 6 bulan sayuran sebagai teman makan bubur nasi saring. Pilih sayuran yang tak mengandung serat berlebihan seperti tomat, bayam, kangkung, brokoli, dan buncis.
Sayuran adalah sumber antioksidan, kalsium, zat besi, mineral, dan vitamin yang penting untuk tumbuh kembang si kecil kesayangan Moms. Selain itu asupan sayuran juga menjaga kesehatan pencernaan karena berperan penting dalam keberadaan bakteri baik dalam usus.
Tak sulit bukan, mengatur menu MPASI 6 bulan food combining untuk si kecil? Selamat mencoba Moms!