Makanan menjadi salah satu kebutuhan yang harus terpenuhi dengan baik. Dengan makanan yang sehat dan bergizi, tumbuh kembang si kecil akan lebih optimal. Untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya, Moms tentu perlu memberikan makanan sehat untuk bayi 1 tahun.

Umumnya, bayi yang telah berumur 1 tahun sudah dapat memakan menu makanan keluarga. Hanya saja, rasa makanan untuk si kecil ini perlu disesuaikan, jangan sampai terlalu pedas atau asam. Moms juga harus lebih pandai memberi makanan yang bervariasi. Sebab, pada usia ini anak mulai sering pilih-pilih makanan.

Makanan Sehat untuk Bayi 1 Tahun

makanan sehat untuk bayi 1 tahun
makanan sehat untuk bayi 1 tahun

Seperti yang sudah disebutkan di atas, bayi umur 1 tahun memang cenderung pilah-pilih makanan. Untuk itu, Moms harus bisa memberinya berbagai variasi menu makan anak 1 tahun agar tidak bosan. Dengan begitu, selera makan anak akan tetap terjaga dengan baik dan kebutuhan nutrisinya pun tercukupi.

Nah, berikut adalah aneka resep makanan bayi 1 tahun yang enak dan memiliki kandungan nutrisi tinggi. Apa saja?

Nasi Goreng Sayur

Salah satu makanan sehat untuk anak 1 tahun ke atas adalah nasi goreng sayur. Nasi goreng sayur yang dilengkapi dengan telur sangat baik untuk kebutuhan nutrisi si kecil. Pasalnya, telur memiliki kandungan asam amino dan protein dalam jumlah yang besar. Sementara itu, sayur-sayuran dilengkapi dengan kandungan nutrisi yang cukup banyak.

Bahan-bahan:

  • Bawang merah
  • Daun bawang
  • Minyak
  • Telur
  • Sayur-sayuran
  • Kecap asin
  • Saus tomat
  • Nasi

Cara pembuatan:

1. Tuangkan minyak, kemudian tumis bawang merah dan daun bawang yang sudah dicincang halus

2. Masukkan telur dan aneka jenis sayuran

3. Masukkan nasi

4. Tambahkan kecap asin dan saus tomat. Usahakan jangan memberi saus tomat dalam jumlah yang banyak

5. Aduk-aduklah hingga semua bumbu tercampur merata dan nasi goreng sayur siap untuk dihidangkan

Kentang Tuna Saus Bayam

Kentang memiliki kandungan zat gizi, seperti protein, karbohidrat, dan lemak yang lebih baik jika dibandingkan jenis umbi-umbian yang lain. Dengan ditambah kandungan protein, seng, dan kalsium yang ada pada ikan tentu akan sangat baik untuk pertumbuhan si kecil. Selain itu, beberapa jenis ikan, seperti ikan kembung dan ikan tuna juga kaya akan omega 3.

Bahan-bahan:

  • Ikan tuna
  • Kentang
  • Mentega tawar
  • Bawang bombay
  • Tepung maizena
  • Daun bayam
  • Susu cair

Cara pembuatan:

1. Panggang kukus ikan tuna dan kentang hingga matang, kemudian haluskan dengan menggunakan garpu

2. Panaskan mentega dan tumis bawang bombay yang sudah dicincang halus hingga mengeluarkan bau harum

3. Masukkan tepung maizena dan susu dan aduk-aduklah hingga sedikit kental

4. Tambahkan daun bayam, kemudian aduklah hingga bahan-bahan tersebut tercampur secara merata

5. Tuangkan saus di atas ikan dan kentang

Bubur Kacang hijau

Bubur kacang hijau menjadi salah satu cemilan anak 1 tahun yang memiliki kandungan nutrisi tinggi. Bahan-bahan dan proses pembuatannya pun simpel dan tidak ribet.

Bahan-bahan:

  • Kacang hijau
  • Santan
  • Susu

Cara pembuatan:

1. Rebus kacang hijau hingga matang dan memiliki tekstur yang empuk

2. Masak santan hingga matang

3. Campurkan kacang hijau dan santan. Jangan lupa untuk menambahkan susu agar terasa lebih nikmat

Makanan memang menjadi sumber kebutuhan yang harus Moms perhatikan dengan baik. Umumnya, anak bayi yang berusia 1 tahun akan mulai memilih-milih makanan. Untuk itu, Moms harus pintar-pintar membuat menu yang bervariasi agar anak tidak bosan. Sebagai inspirasi, Moms dapat mencoba ketiga makanan sehat untuk bayi 1 tahun di atas.