Hallo Moms, sedang mencari persiapan dan cara menyusui yang benar? Bagi Moms yang baru memiliki anak dan memutuskan untuk memberikan ASI, tentu ada perasaan bingung untuk pertama kalinya. Apalagi ASI menjadi sumber makanan utama bagi bayi. Penting bagi Moms untuk memastikan proses menyusui dengan benar. Yuk, cek cara menyusui yang benar untuk buah hati.
Siapkan Semua Keperluan Menyusui
Agar proses menyusui bisa berjalan lancar, sebelumnya persiapkan semua keperluan yang dibutuhkan ketika proses menyusui. Keperluan ini tentu beragam, bukan hanya dalam bentuk benda, tetapi persiapan di sini juga menyangkut kenyamanan Moms.
- Siapkan beberapa bantal menyusui untuk menciptakan posisi nyaman bagi Moms dan bayi
- Agar lebih mudah, gunakan juga bra khusus untuk menyusui.
- Usahakan gunakan baju khusus menyusui atau baju biasa yang memiliki celah pada bagian samping kanan dan kiri (dekat dengan payudara).
- Pilih tempat menyusui yang nyaman.
- Dan yang terakhir, sebelum memegang bayi, cuci tangan Moms menggunakan air yang mengalir.
Posisikan Bayi dengan Tepat
Setelah mempersiapkan semua keperluan menyusui, pastikan posisi bayi Moms dengan tepat. Selain agar bayi nyaman, posisi yang tepat juga akan membantu memudahkan bayi untuk mendapatkan ASI yang cukup. Berikut posisi yang bisa Moms terapkan:
- Angkat bayi dengan cara memegang bagian belakang bahu dengan lembut.
- Rapatkan dada bayi tepat di bawah payudara Moms. Dalam hal ini, pastikan dagu dan hidung bayi tidak menempel pada payudara.
- Jika sulit, Moms bisa mengangkat bokong bayi dengan lengan saat hidungnya mulai menempel pada payudara.
- Selanjutnya, pegang bayi menggunakan satu lengan kemudian tempelkan perut bayi pada bagian perut Moms.
- Jangan lupa pastikan juga posisi tangan bayi saat menyusui berada di belakang, tepatnya pada celah lengan Moms.
Lakukan Proses Menyusui dengan Benar
Setelah menempatkan bayi dengan posisi yang benar, ini saatnya untuk Moms melakukan proses menyusui.
- Posisikan diri Moms dengan tepat dan nyaman, kemudian peras payudara hingga ASI sedikit keluar. Selanjutnya oleskan pada bagian puting.
- Lalu mulai proses menyusui dengan cara memegang payudara dengan ibu jari dan menempatkan jari lain di bagian bawah sebagai penopang
- Jangan menekan puting dan areola ketika proses menyusui berlangsung. Namun mulailah dengan menyentuhkan bagian puting pada sudut mulut bayi. Tahap ini merupakan tahap untuk memberikan rangsangan pada bayi, agar bayi membuka mulut.
- Selanjutnya, ketika bayi telah berhasil menghisap ASI, lepaskan pegangang tangan pada payudara. Dan ganti dengan mengelus lembut kepala bayi, agar bayi semakin nyaman.
Mengganti Payudara Lain Jika Satu Sisi Telah Terasa Kosong
Jika Moms rasa bayi belum kenyang, tetapi payudara telah terasa kosong, maka pindahkan bayi agar menyusu pada payudara sebelahnya lagi. Namun jangan sembarangan, lakukan dengan cara berikut:
- Pertama, rilekskan diri Moms terlebih dahulu.
- Selanjutnya, lepaskan mulut bayi dari payudara dengan cara memasukkan jari telunjuk ke bagian mulut bayi.
- Posisikan jari pada ujung puting, lalu keluarkan puting susu dengan cepat.
- Dan yang terakhir, posisikan bayi kembali pada sisi payudara yang belum dihisap, seperti penjelasan pada poin kedua.
Itu dia persiapan dan cara menyusui yang benar untuk buah hati Anda. Selain keempat poin di atas, hal penting lain yang perlu diingat lainnya yaitu saat bayi telah kenyang, usahakan sendawakan terlebih dulu sebelum menidurkannya. Cara ini bertujuan agar bayi nantinya tidak gumoh.