Sama seperti fashion dan musim, dunia kecantikan juga memiliki siklus alam. Mendekati penghujung 2019, Harpersbazaar sebagai salah satu media fashion terbesar dunia telah membuat prediksi tren makeup 2020 mendatang.
Harpersbazaar memberikan 9 perkiraan jenis makeup yang dipastikan akan sangat populer tahun depan. Inspirasi ini didapat dari berbagai sosial media dan juga makeup artis. Supaya up to date, yuk Moms simak apa saja tren makeup 2020 mendatang!
1. Non-touring
Kulit yang bersinar dan no-makeup look akan mendominasi tren makeup 2020 mendatang. Non-touring adalah sebuah teknik makeup dimana Moms tak perlu sibuk membuat contour pada wajah sehingga menghasilkan riasan yang alami dan natural.
2. Efek Euphoria
Sebagaimana banyak ditampilkan dalam runaway di New York Fashion Week pada September 2019, efek Euphoria diperkirakan akan terus berlanjut hingga tahun 2020. Bersiaplah dengan riasan mata yang bold dengan warna-warna yang berani dan grafik yang menarik.
3. Sixties-style Neon Eyeliner
Selain riasan mata dengan efek Euphoria, tren eyeliner dengan warna-warna neon juga akan mendominasi di tahun 2020 mendatang. Sixties-style neon eyeliner pertama kali dipopulerkan di runaway New York Fashion Week saat pertunjukan Helmut Lang.
4. Bold Lips
Jika tahun ini kebanyakan warna lipstick yang menjadi tren adalah warna-warna natural. Berbeda dengan tahun depan, warna-warna bold seperti merah jauh lebih mendominasi. Makeup ini dipopulerkan oleh rumah-rumah mode high end dunia seperti Off-White dan Louis Vuitton.
5. Eyebrow Lamination
Sulam alis yang membuat alis lebih tebal juga menjadi tren. Bedanya, eyebrow lamination ini memiliki hasil yang sangat-sangat natural. Eyebrow lamination merupakan perawatan alis semi-permanen yang memberikan tampilan microblading tanpa menggunakan jarum.
BACA JUGA:
Tips Fashion untuk Busy Moms Agar Tetap Cantik dan Modern
7 Trik Makeup Cantik Tanpa Foundation, Cuma 10 Menit!
6. Nineties Lip Liner
Tren tahun 90-an kembali populer selama tahun 2019 ini. Salah satu tren makeup 90-an yang masih akan populer tahun 2020 adalah penggunaan lip liner yang menonjol sehingga membuat tampilan bibir lebih bersinar dan memiliki gradasi lebih tebal di bagian tepinya. Tren ini dipopulerkan oleh Beyonce dan Kim Kardashian West.
7. Ultra Glossy
Lupakan tampilan matte yang populer di tahun ini, karena tahun 2020 tampilan makeup ultra glossy akan mendominasi. Makeup glossy ini diaplikasikan secara menyeluruh, pada area bibir, kelopak mata dan pipi. Tren ini dipopulerkan oleh rumah mode kenamaan, Chanel saat runaway untuk koleksi musim semi dan musim panas 2020.
8. Hunter Schafer’s Watercolor Eyes
Riasan mata cat air ala model Hunter Schafer ni mungkin menjadi salah satu riasan tercantik yang akan menjadi tren makeup 2020 kelak. Eyeshadow dengan efek seperti cat air ini lembut, menyenangkan, dan membuat mata terlihat lebih teduh. Untuk memiliki tampilan ini, Moms nggak harus menggunakan satu warna tetapi bisa beberapa warna sekaligus untuk menghasilkan tampilan multicolor yang keren.
9. Subtle Lip Stain
Selain nineties lip liner, gaya subtle lip stain ini juga akan populer tahun 2020. Subtle lip stain adalah sebuah teknik dimana bibir nyaris seperti tidak memakai lipstick. Moms hanya perlu memoles tipis are bibir dengan lipstick berwarna lembut pada bagian garis dalam bibir, kemudian membiarkan area garis luar bibir terlihat lebih pucat. Look ini sekilas mirip dengan ombre lips.