Mengurus anak sendiri tanpa pengasuh adalah tugas besar orang tua. Berbeda dengan pekerjaan yang biasanya, mengasuh anak adalah pekerjaan tak kenal waktu. Sebagai orang tua, Moms harus siap sedia memfasilitasi segala kebutuhan si kecil. Tak jarang, pekerjaan ini lebih menguras tenaga dibandingkan dengan saat bekerja di kantor.
Meskipun berat dan seakan melelahkan, ternyata ada keuntungan tersendiri saat Moms lebih memilih mengurus anak daripada berkarier. Anak-anak yang tumbuh dengan orang tua yang 24 jam bersama mereka mempunyai sisi emosional yang lebih stabil.
Kita juga bisa memantau perkembangan anak dari setiap tahap perkembangan mereka. Ini dia beberapa keuntungan mengurus anak tanpa pengasuh.
BACA JUGA: Memang Menyakitkan, Cara Mengatasi Body Shaming Pada Ibu Hamil
5 Keuntungan Mengurus Anak Sendiri Tanpa Pengasuh
Sebagai seorang ibu, tak ada kata lelah mengurus anak. Meski mengasuh anak adalah tanggung jawab ayah dan ibu, peran ini lebih banyak dibebankan kepada seorang ibu. Tak perlu terbebani, mengasuh anak adalah hal yang sangat menyenangkan. Inilah keuntungan yang Moms dapatkan karena selalu dekat dengan anak.
1. Menemani Anak pada Setiap Tahap Perkembangannya
Anak-anak tumbuh dengan sangat cepat. Baru kemarin Moms susah payah melahirkan si kecil, tetapi sekarang si kecil sudah bisa duduk sendiri. Perkembangan anak selalu sangat cepat tanpa kita sadari. Untuk itu, berbahagialah karena Moms bisa terus menemani perkembangan si anak. Tidak semua orang tua seberuntung Moms.
Karena selalu ada bersama si kecil, Moms juga bisa memastikan kebutuhan anak terpenuhi selama masa perkembangannya. Dengan begitu, anak pun bisa tumbuh tanpa kekurangan. Moms juga bisa membantu mengembangkan bakat-bakat anak sesuai dengan minat mereka.
2. Membangun Kedekatan dengan Si Kecil
Ibu adalah dunia utama bagi si kecil. Ikatan batin antara ibu dan anak bahkan sudah terjalin sejak dalam kandungan. Meski begitu, setelah anak lahir, kedekatan antara ibu dan anak tetap harus dibangun. Ibu memang salah satu sosok yang bisa membuat mereka nyaman.
Namun, jika selama masa perkembangannya anak lebih dekat dengan pengasuh, kedekatan antara ibu dan anak pun mulai bergeser. Dengan mengurus anak sendiri, setidaknya Moms bisa mempertahankan kedekatan tersebut.
3. Mengembangkan Kemampuan Menjadi Ibu
Proses menjadi seorang ibu tidak pernah mudah. Jika selama ini Moms hanya memperhatikan diri sendiri dan suami, kali ini Moms punya tanggung jawab baru, yakni mengasuh anak.
Moms tentu perlu bekal untuk menjadi ibu yang baik. Supaya bisa menjadi ibu yang baik, Moms akan banyak belajar tentang dunia parenting. Ini tentu bisa mengembangkan kemampuan Anda sebagai seorang ibu.
4. Melatih Kesabaran
Sebagai ibu baru, stress merawat bayi sendirian tentu pernah Moms rasakan. Akan tetapi, seiring dengan berjalannya waktu, Moms akan lebih sabar dalam menghadapi si kecil. Menjadi ibu adalah tentang melatih diri untuk terus mengembangkan kesabaran.
5. Menghemat Biaya
Keuntungan mengurus anak sendiri yang satu ini tentu tak terelakkan lagi ya, Moms. Setidaknya, dengan mengasuh si kecil sendirian, Moms tidak perlu menguras uang untuk membayar pengasuh. Dana untuk membayar pengasuh pun bisa dialokasikan untuk kebutuhan yang lain. Ini tentu menjadi keuntungan sendiri.
Satu tips supaya sabar mengurus anak adalah menyadari peran kita. Bagaimanapun, seorang ibu adalah dunia utama bagi anak-anak, terutama saat mereka masih bayi. Namun, apa pun pilihan Moms, baik mengasuh anak sendiri ataupun dibantu orang lain, tentunya Moms sudah mempertimbangkan banyak hal. Nah, kalau Moms si kecil diasuh sendiri atau dibantu orang lain?