Operasi caesar mungkin menjadi pilihan Moms untuk melahirkan. Tentu saja pengalaman operasi caesar ini akan menjadi salah satu pengalaman yang tak terlupakan. Sebelum menghadapi operasi ini Moms juga perlu mempersiapkan banyak hal agar operasi berjalan lancar.

Ada 6 hal penting yang harus dipersiapkan untuk menghadapi tahapan operasi Caesar. Keenam hal tersebut yaitu.

BACA JUGA: Moms, Ini Persiapan Operasi Caesar yang Harus Moms Tahu

1. Pilih Dokter Terbaik dan Berpengalaman

Hal pertama yang harus dilakukan untuk menghadapi operasi caesar adalah memilih dokter yang nantinya akan menangani operasi Moms. Memang semua dokter spesialis kandungan mampu melakukan operasi caesar, namun pastikan Moms memilih dokter yang terbaik dan cocok dengan Moms.

Cocok dalam arti nyaman dan mudah untuk diajak berkomunikasi mengenai operasi caesar yang akan Moms lakukan. Biasanya dokter akan menyarankan untuk melahirkan secara normal jika memang keadaan Moms sehat dan memungkinkan. Operasi caesar hanya disarankan jika memang keadaan Moms tidak memungkinkan untuk melahirkan normal.

2. Siapkan Dokumen Penunjang

Persiapan selanjutnya adalah mengenai dokumen pendukung. Dokumen ini berupa KTP, KK, kartu kesehatan, dan sejenisnya. Dokumen harus Moms siapkan sebelum proses operasi caesar, apalagi jika Moms melakukan persalinan caesar dengan BPJS.

Dokumen penunjang yang dibutuhkan sudah harus Moms siapkan setidaknya 1 minggu sebelum hari operasi. Jika dokumen sudah siap maka Moms akan merasa tenang dan nantinya tidak akan kesulitan ketika akan mengurus kepulangan setelah operasi.

BACA JUGA: Yuk, Cari Tahu Berapa Lama Operasi Caesar Berlangsung

3. Siapkan Pakaian dan Peralatan Mandi

pengalaman operasi caesar
pengalaman operasi caesar

Durasi waktu operasi caesar tidaklah sebentar tapi tidak juga terlalu lama. Salah satu hal penting yang perlu Moms lakukan adalah menyiapkan pakaian dan peralatan mandi selama berada di rumah sakit. Moms bisa menyiapkan tas khusus untuk keperluan Moms dan keperluan calon bayi nantinya.

Tas ini bisa Moms siapkan jauh-jauh hari sebelum operasi dilakukan. Persiapan ini sangat penting agar nantinya Moms akan merasa nyaman dan tenang selama menjalani operasi caesar.

4. Bercukur

Persiapan kecil namun penting dalam persalinan caesar adalah bercukur. Mencukur bulu kemaluan harus Moms lakukan walaupun persalinan Moms dengan caesar. Biasanya sebelum melakukan tindakan perawat akan mencukur bulu kemaluan yang ada di bagian atas.

Moms bisa membantu meringankan kerja perawat dengan mencukurnya terlebih dahulu. Tidak perlu mencukur sampai halus, Moms bisa mencukurnya hanya bagian atasnya saja.

5. Perbanyak Makanan Berserat

Mencukup asupan gizi sebelum melakukan operasi juga harus Moms lakukan. Moms sangat disarankan untuk memperbanyak mengonsumsi makanan tinggi serat. Setiap hari Moms diharuskan untuk mengonsumsi sayuran hijau dan buah segar.

Walaupun demikian, asupan protein dan lemak Moms juga harus seimbang. Pada intinya Moms harus menjaga kesehatan tubuh agar operasi berjalan lancar.

BACA JUGA: Mau Melahirkan? Harus Tahu Gejala Infeksi Pasca Operasi Caesar

6. Diskusikan dengan Dokter Mengenai Semua Tindakan yang Akan Dilakukan

Operasi caesar kedua tentu saja akan berbeda dengan operasi caesar yang pertama. Moms perlu untuk melakukan diskusi dengan dokter mengenai tindakan selama operasi tersebut. Dengan demikian Moms akan merasa tenang dan tahu apa saja yang nantinya akan terjadi.

Hal yang cukup penting untuk didiskusikan adalah pemberian obat bius. Selama operasi caesar Moms hanya akan dibius dari bagian perut ke bawah saja sedangkan dari perut ke atas Moms masih bisa merasakannya. Namun Moms bisa mendiskusikan kemungkinan pemberian bius total.

Pengalaman operasi caesar akan berbeda-beda pada setiap Moms. Yang pasti Moms harus tetap berpikiran positif, tidak perlu membayangkan bahwa operasi caesar akan menakutkan.