Jenis persalinan seperti apa yang Moms inginkan? Apakah persalinan normal atau persalinan caesar?
Keduanya memiliki sisi positif dan negatif masing-masing. Yang terpenting, sebelum memilih salah satunya, sesuaikan dengan kondisi sendiri baik dari segi kesehatan maupun dana serta tidak lupa untuk berkonsultasi pada dokter. Jika mau memilih operasi caesar maka dari jauh-jauh hari Moms harus mengetahui persiapan operasi caesar.
Apa saja sih yang harus dipersiapkan jauh-jauh hari sebelum proses operasi caesar? Lebih baik kita simak di sini saja yuk Moms!
BACA JUGA: Bidan atau Dokter Kehamilan? Cek Perbedaannya di Sini, Moms!
Persiapan Dana
Saat melakukan operasi caesar, Moms memang harus membayar dengan harga yang jauh lebih mahal daripada jika melakukan persalinan dalam metode normal.
Setiap rumah sakit memberlakukan harga yang berbeda-beda. Ada yang berada di bawah Rp20 juta, ada pula yang berada jauh di atas itu. Harga kamar dan juga kelas kamar tentunya mempengaruhi.
Asuransi dan BPJS biasanya berlaku apabila ada kondisi tertentu yang memaksa ibu untuk menjalani prosedur operasi caesar.
Namun, lakukan pemeriksaan jauh-jauh hari sehingga dapat diketahui apakah Moms harus melakukan operasi caesar ataupun tidak, serta mendapatkan surat Rekomendasi dokter untuk operasi caesar.
Dalam kondisi terdesak seperti misalnya keputusan operasi caesar mendadak karena masalah dalam persalinan, biasanya asuransi dan BPJS juga bisa berlaku. Namun tentu ini harus diurus sejak jauh-jauh hari.
BACA JUGA: Apakah Berbahaya Hamil Setelah Operasi Caesar Dua Kali?
Penjaga Anak Pasca Operasi
Usai melewati operasi caesar kondisi ibu biasanya belum optimal. Rasa ngilu masih terasa di bekas jahitan yang belum kering dan di alat kelamin masih dipasang kateter untuk buang air kecil.
Jelas ini akan membatasi pergerakan Moms. Jadi, beberapa waktu setelah operasi caesar biasanya dua sampai tiga hari Moms membutuhkan bantuan orang lain, baik untuk makan, untuk membawa bayi dan sebagainya.
Kalau sudah begini selain meminta bantuan suami tentu bantuan orang terdekatmu diperlukan Mungkin orang tua tetangga saudara kandung atau kerabat.
Persiapan Baju dan Barang Lain
Usai menjalankan operasi caesar tentunya Moms harus menginap di rumah sakit selama beberapa waktu, mengingat luka jahitan belum sembuh betul dan Moms juga harus menggunakan kateter seperti yang sudah disebutkan sebelumnya.
Jadi, sebelum melakukan operasi caesar, persiapkan baik-baik apa yang sekiranya dibutuhkan di rumah sakit. Catat yang perlu dibawa ke rumah sakit saat melahirkan caesar.
Hal ini penting terlebih kalau rumah Moms jauh dari rumah sakit. Jangan sampai ada barang penting yang tertinggal dan membuat Moms sendiri menjadi kalang kabut.
BACA JUGA: Persiapan Kelahiran Anak Pertama: Sebelum, Selama dan Sesudah Persalinan
Persiapan Mental
Di antara banyaknya berbagai persiapan yang harus dilakukan sebelum operasi caesar, persiapan mental juga tak kalah penting lho Moms. Memang pada saat menjalani persalinan caesar, rasanya tidak akan sesakit prosedur normal.
Namun, setelah persalinan tentu rasa sakitnya akan sangat terasa dan beberapa waktu bahkan beberapa tahun setelah operasi caesar berlangsung, terkadang Moms masih akan merasakan nyeri pada jahitan.
Selain itu, sebelum masuk ke meja operasi, pastikan tenang ya. Jangan panik dan jangan khawatir karena dengan doa dan juga dengan prosedur yang tepat semuanya pasti akan berjalan dengan sangat baik.
Tak perlu takut ya Moms dengan proses dan persiapan operasi caesar. Operasi ini aman dan tidak perlu takut dengan rasa sakit yang ditimbulkan, karena apabila dilewati dengan bahagia dan optimistis, rasa sakit tersebut lama-kelamaan akan bisa hilang. Yang terpenting, setelah operasi caesar, mulailah berlatih untuk berjalan, untuk duduk, dan sebagainya.
Cari tahu pengalaman persiapan operasi caesar dari orang lain juga supaya persiapan operasi caesar berjalan dengan maksimal.