Mengetahui tanda bayi sakit adalah satu tugas penting dari seorang Ibu. Sebab terbesarnya adalah karena bayi belum bisa berbicara. Normalnya, ketika bayi sakit, suhu tubuhnya akan naik alias demam. Namun di beberapa kasus, tidak terjadi demam. Suhu tubuh normal tapi adik bayi terus menangis. Lalu, apa tanda bayi sakit tanpa demam?

Demam Pada Bayi

Usia batita (bawah tiga tahun) adalah usia yang rawan terkena banyak penyakit. Di rentang umur ini, anak sedang menyesuaikan diri dengan alam di sekitarnya. Terkadang, ada kuman atau infeksi yang menjangkiti tubuh. Cara tubuh untuk melawan penyakit dan infeksi tersebut adalah dengan mengerahkan antibodi alami, sehingga terjadi demam.

Jadi Moms, demam pada anak itu adalah tanda bahwa pertahanan tubuhnya sedang aktif. Kalau baru demam satu hari, tak perlu panik dan mengajak anak ke rumah sakit. Bawa ke RS saat panasnya telah mencapai 38 derajat celcius, atau ketika demamnya tidak turun di hari ketiga. Namun, ada beberapa masa di mana bayi sakit namun tidak mengalami demam.

BACA JUGA: Fungsi Detoks, dari Usir Bakteri Jahat Hingga Bikin Wajah Lebih Cantik

Ciri-ciri Bayi Sehat

Moms, sebelum kita mengenali tanda bayi sakit tanpa demam, ada baiknya kita mengenali dulu bagaimana sifat bayi ketika sedang sehat. Agar kita bisa lebih awas ketika beberapa ciri berikut hilang dan bisa ambil tindakan secara cepat dan tepat.

  • Anak akan aktif bergerak kesana kemari, dan gerakannya alami tidak kaku.
  • Ketika memandang sesuatu, matanya bersinar, tidak sayu.
  • Bila adik bayi masih di usia menyusui (di bawah 2 tahun) maka nafsu untuk meminum air susunya tinggi.
  • Memiliki tangisan yang kuat.
  • Mulai bersuara ketika mencapai usia satu bulan, meskipun belum jelas.
  • Mampu merespon atau tersenyum ketika Moms ajak dia berbicara.

Itulah beberapa tanda bayi Moms sehat. Ketika ada ciri-ciri tersebut hilang, atau bertindak kebalikannya misalnya bayi menjadi tidak aktif, pandangan sayu, lemah dan lain sebagainya, sebaiknya Moms bersiap untuk ke dokter. Karena hal tersebut adalah tanda anak bayi sakit.

BACA JUGA: Supaya Nggak Sakit Berkepanjangan, Ini 6 Cara Alami Mengobati Gusi Bengkak

Ciri Tanda Bayi Sakit Tanpa Demam via Pixabay

Ciri Tanda Bayi Sakit Tanpa Demam

1. Menangis terus-menerus

Adalah hal lumrah untuk seorang bayi menangis. Menangis pada bayi bisa berarti lapar, popoknya penuh, haus, capek atau mengantuk. Tapi kalau si adik bayi terus menangis padahal semua kebutuhannya sudah terpenuhi, ini mungkin tanda bayi sakit badannya. Mungkin sakit perut, giginya lagi tumbuh, radang atau sakit yang lain.

2. Tidak selera makan

Menurunnya selera makan bayi memiliki kemungkinan dia sedang mengalami sakit di mulut atau saluran pencernaan. Ada kalanya bayi terserang sariawan sehingga terasa sakit ketika menelan, bahkan untuk sekedar minum susu dari sang ibu. Moms bisa membuka mulut si kecil untuk mengetahui penyakit apa yang dideritanya.

3. Sering Muntah

Moms tidak perlu khawatir bila sang buah hati muntah sekali atau dua kali dalam rentang waktu yang panjang. Tapi bila si adik bayi sering muntah, mungkin beberapa kali dalam sehari, itu bisa berarti tanda bayi sakit perut. Penyakit ini bisa disebabkan karena infeksi virus atau bakteri.

4. Diare

Ini bisa dipantau dari popoknya. Apakah pup bayi sehat? Terlalu keras/kering atau malah berwujud air? Bila pup bayi wujudnya cairan, berarti ada sesuatu yang tidak beres di saluran pencernaannya. Mungkin bayi mengalami infeksi, kemasukan bakteri jahat, atau bisa juga susu yang dikonsumsinya tidak cocok.

5. Kurang Cairan

Bila bibir adik bayi pecah-pecah, segera beri dia banyak cairan. Bisa ASI atau air putih, tergantung di umur berapa. Bibir pecah-pecah bisa jadi merupakan pertanda bayi sedang terkena dehidrasi atau kurang cairan. Ciri lain bayi mengalami dehidrasi adalah air kencing yang berwarna lebih gelap dari biasanya dan menangis tanpa air mata.

Moms, demam memang menunjukkan bahwa antibodi bayi sedang berjuang melawan penyakit yang masuk ke dalam tubuh. Tapi sayangnya, demam tidak menjadi tanda mutlak bahwa adik bayi sedang terkena penyakit. Jadikan tulisan ini sebuah gambaran besar, bukan untuk menjadi patokan.

Cara terbaik ketika Moms mendapati tanda bayi sakit tanpa demam adalah dengan membawanya ke rumah sakit atau ke tenaga medis yang terpercaya. Bila dirasa kurang yakin, Moms bisa menghubungi tenaga medis melalui telepon atau media yang lain untuk berkonsultasi terlebih dahulu. Semoga Moms dan adik bayi sehat terus ya!